PERSISMA

Jurnalistik SMAN 5 Bandarlampung

Menu
  • Sample Page
Menu

TIGA SISWA SMANLA SABET JUARA 1 DI COUNFEST UNILA 2021

Posted on November 25, 2020February 1, 2021 by adminpersisma

Berprestasi di tengah pandemi bukanlah satu hal yang mustahil. Setidaknya, itulah yang mampu dibuktikan oleh tiga siswa SMAN 5 Bandar Lampung yang berhasil menyabet juara 1 lomba CountFest Unila yang diadakan oleh Koperasi Mahasiswa Unila. Perolehan tersebut bukan dengan mudah diraih oleh ketiganya, sebab, perlombaan yang bertemakan Koperasi Indonesia dan Dunia menuntut mereka untuk menguasai banyak topik tentang perkoperasian yang sangat luas.

“Untuk persiapan saya sendiri, saya H-1 bulan udah baca-baca modul yang di siapkan panitia, dan untuk pendalaman materinya sendiri, itu kurang lebih 5-7 hari, karena hanya untuk mengingat kembali apa yang sudah saya baca sebelumnya” kata M. Chairi Farel kelas selaku ketua tim. “Pelaksanaan lombanya sendiri itu mengalami beberapa perubahan dari tahun lalu, seperti lombanya dibuat online (daring) dari babak penyisihan hingga final, terus juga ada beberapa babak yang dimana lomba itu menjadi per-individu bukan per-kelompok, dan itu menurut saya challenging banget.” Sambungnya.

Perlombaan yang digelar dari tanggal 21-24 November 2021 ini diikuti sebanyak 25 tim dari seluruh Provinsi Lampung. Chairi (12 IPS 1) bersama dua rekan lainnya Yuma Putra Bangsa (10 IPS 3) dan Nara (10 IPS 3) berhasil menjadi juara pertama mengungguli 24 tim lainnya dengan perolehan akhir 700 poin. Sementara juara dua ditempati oleh SMAK Penabur dengan skor 600 dan juara tiga berhasil diraih oleh SMAN 1 Sendang Agung dengan skor 500.

Ketiganya mengaku bersyukur dan lega atas perolehan tersebut karena menjadi kebanggaan tersendiri bisa mengharumkan nama SMAN 5 Bandar Lampung di tingkat Provinsi. Juga berterima kasih atas bimbingan Ibu Wiwik Agustina selaku pembina. (ETS)

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • (no title)
  • PERESMIAN KEDAI SOETTA DAN PENYERAHAN MOBIL SERTA PERESMIAN PENGELOLAAN BANK SAMPAH Halo, warga 5! Ada yang spesial nih di tanggal 14 september 2023. SMAN 5 Bandar Lampung telah melakukan peresmian Kedai Soetta dan peresmian Pengelolaan Bank Sampah, Serta Penyerahan Mobil SMAN 5 Bandar Lampung. Acara ini dihadiri oleh Pak Drs. Sulpakar, MM. selaku Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung. Kedatangan Kepala Dinas disambut oleh kepala sekolah, wakil kepala sekolah serta para dewan guru. Selanjutnya diberi penghormatan oleh eskul Paskibra dan Pramuka, serta pemberian Tapis dengan tarian marawis oleh Rohis. Pembukaan acara diawali dengan tari Bedana, nyanyian dari ektrakulikuler Vokal dilanjuti pidato dari Ibu Drs. Hj. Hayati Nufus M.Pd. Pada saat pidato Kepala Dinas Bapak Drs. Sulpakar, MM. mengapresiasi adanya bank sampah di SMAN 5 Bandar Lampung. Acara inti adalah penyerahan kunci mobil sekolah, peresmian pengelolan bank sampah SMAN 5 Bandar Lampung serta peresmian Kedai Soetta 5. Bapak Drs. Sulpakar, MM. juga menyempatkan diri melihat-lihat karya dari Duta Bank Sampah Smanla berupa ecobrick, hiasan dari botol plastik juga paving block dari sampah plastik dan mendatangi kedai soetta 5. Sekian berita Persisma kali ini, terus nantikan berita-berita menarik dan faktual dari kami.
  • Bangga! Siswa-Siswi SMAN 5 Bandarlampung Kembali Torehkan Prestasi
  • Pilah Sampah Dari Sekolah! Ikuti Keseruan Agent Of Change Dari SMAN 5 Bandarlampung
  • SMANLA BERPRESTASI, EMPAT SISWA-SISWI SMANLA MENJADI PENGIBAR BENDERA DI HUT RI KE-78  

Recent Comments

  • Info Kaleng on TULIS SURAT UNTUK GUBERNUR, NAFISA AZAHRA SAMPAIKAN ASPIRASI SOAL PENDIDIKAN DI TENGAH PANDEMI
  • Keysa on Kegiatan Donor Darah di SMAN 5 Bandar Lampung Sukses Dilaksanakan
  • Teh Nung on 100 Hari Kepengurusan OSIS PK SMAN 5 Bandar Lampung 2021-2022: Sudah Buat Apa?
  • Key_BAForemost on Hari Radang Sendi Sedunia, Ini Tips Menjaga Kesehatan Sendi di Tengah Pandemi
  • Key_BAForemost on Hari Radang Sendi Sedunia, Ini Tips Menjaga Kesehatan Sendi di Tengah Pandemi

Archives

  • September 2023
  • August 2023
  • July 2023
  • February 2023
  • January 2023
  • December 2022
  • November 2022
  • October 2022
  • September 2022
  • August 2022
  • May 2022
  • April 2022
  • February 2022
  • January 2022
  • December 2021
  • November 2021
  • October 2021
  • September 2021
  • August 2021
  • July 2021
  • June 2021
  • May 2021
  • April 2021
  • February 2021
  • November 2020
  • October 2020
  • September 2020

Categories

  • Uncategorized

Meta

  • Log in
  • Entries feed
  • Comments feed
  • WordPress.org
©2023 PERSISMA | Design: Newspaperly WordPress Theme